7 Produksi Film Terbaik Versi IMDb

7 Produksi Film Terbaik Versi IMDb

Saat menonton film biasanya seseorang akan mempertimbangkan beberapa faktor, seperti genre, alur cerita, pemain, sampai rating, kalau kamu lebih menyukai film berdasarkan ratingnya, IMDb kerap menjadi rujukan penonton untuk mencari tahu film – film mana saja yang memiliki rating terbaik.

Semakin tinggi rating dan jumlah suara yang didapat, maka film tersebut punya peluang untuk masuk ke dalam jajaran film terbaik menurut IMDb, berikut ini 7 produksi film terbaik versi IMDb yang wajib kamu tahu:

1. Jai Bhim (2021)

1. Jai Bhim (2021)

Jai Bhim menjadi film yang berhasil menggeser posisi The Shawshank Redemption sebagai film dengan rating tertinggi di IMDb, Film India berbahasa Tamil berjudul Jai Bhim ini berhasil meraih rating 9,6/10 dari 58 ribu suara, kualitas narasi cerita, akting para pemain, dan sinematografi yang apik menjadi alasan mengapa penonton dan kritikus merasa puas.

Jai Bhim sendiri mengangkat cerita tentang bagaimana brutalnya seorang polisi serta ketidakadilan kasta yang telah mendarah daging di sistem politik India, terinspirasi dari kasus nyata di tahun 1995, dengan arahan sutradara T. J. Gnanavel, Jai Bhim pun sukses dan berhasil menjadi produksi film terbaik di dunia versi IMDb.

2. The Shawshank Redemption (1994)

2. The Shawshank Redemption (1994)

The Shawshank Redemption, dilansir dari laman IMDb, film yang dibintangi oleh Morgan Freeman ini selama bertahun – tahun berhasil menempati posisi teratas dengan rating 9,3/10 sebelum akhirnya digeser oleh Jai Bhim, perolehan rating tersebut didapatkan dari rata – rata nilai yang diberikan oleh 2,5 juta user IMDb.

The Shawshank Redemtion merupakan film yang diadaptasi dari novel berjudul Rita Hayworth and Shawshank Redemption karya Stephen King, film ini mengisahkan tentang kehidupan narapidana bernama Andy Dufrese yang ditahan karena kasus pembunuhan istrinya.

Suatu hari Andy mendapatkan tugas untuk bekerja di perpustakaan penjara bersama seorang tahanan bernama Brooks, tak disangka pekerjaannya di perpustakaan tersebut membawanya pada misi melarikan diri dari penjara. Berhasilkah Andy melakukannya?

3. The Godfather (1972)

3. The Godfather (1972)

Berdasarkan penilaian IMDb, The Godfather berhasil memperoleh rating 9,2/10, film Hollywood keluaran lama ini termasuk salah satu tontonan legendaris karena berhasil meraih penghargaan Oscar pada 1972, secara garis besar The Godfather mengisahkan tentang konflik yang tengah terjadi pada keluarga mafia bernama Corleone.

Don Vito Corleone dikenal sebagai pemimpin mafia paling berpengaruh dan dijuluki sebagai The Godfather, ia menjalankan sejumlah bisnis ilegal seperti perjudian, narkoba, dan prostitusi, suatu hari The Godfather berkonflik dengan Sollozo, bandar narkoba dari keluarga Tattaglia dan menyebabkan dirinya harus dirawat akibat tembakan di dada.

Selama masa pemulihan, kedua anak The Godfather menggantikan sang ayah menjalankan bisnisnya dan berusaha membalaskan dendam kepada Sollozo.

4. The Dark Knight (2008)

4. The Dark Knight (2008)

Di urutan keempat, produksi film terbaik di dunia versi IMDb jatuh pada The Dark Knight yang dirilis tahun 2008, sampai saat ini The Dark Knight masih menjadi satu – satunya film superhero yang berhasil memperoleh rating sebesar 9/10 alias hampir sempurna, Disutradarai oleh Christopher Nolan.

The Dark Knight bahkan digadang-gadang menjadi serial Batman terbaik, The Dark Knight menampilkan cerita seru tentang pertarungan Batman Melawan Joker yang diperankan oleh Heath Ledger, joker dikenal sebagai penjahat yang tak ragu untuk menghabisi nyawa korbannya.

Ia bahkan mengancam akan membunuh lebih banyak orang jika masyarakat Kota Gotham tidak menyerahkan Batman, kamu penikmat cerita superhero? Kalau iya The Dark Knight ini wajib masuk ke watchlist mu.

5. The Godfather: Part II (1974)

5. The Godfather Part II (1974)

Meraih rating sebesar 9/10 di IMDb, The Godfather: Part II menyajikan dua kisah kehidupan, yaitu cerita tentang Vito Corleone (The Godfather) saat masih muda dan kiprah Michael Corleone ketika menjalankan bisnis mafianya, di sekuel kedua ini The Godfather menyuguhkan jalan cerita yang lebih kompleks daripada sekuel pertamanya.

Aktor pendukung di dalam sekuel kedua juga lebih banyak sehingga beberapa orang menganggap beberapa detail cerita The Godfather: Part II terasa tidak jelas, kalau kamu lebih suka cerita produksi film yang lebih sederhana tetapi tetap menyentuh, The Godfather sekuel pertama menjadi pilihan terbaik.

Meski begitu, kualitas akting yang disuguhkan para aktor menjadi nilai plus tersendiri dari The Godfather: Part II.

6. 12 Angry Men (1957)

6. 12 Angry Men (1957)

Meski masih menggunakan format hitam – putih, film yang dirilis pada tahun 1957 ini termasuk sebagai karya seni legendaris dan berhasil mendapatkan rating di IMDb sebesar 9/10, film 12 Angry Men menceritakan tentang 12 anggota juri yang sedang berdebat menentukan seorang terdakwa apakah pantas dinyatakan bersalah atau tidak.

Terdakwa sendiri merupakan anak laki – laki yang dituduh telah menusuk ayahnya sampai tewas, alih – alih memberikan penilaian secara objektif, kedua belas juri tersebut justru menggunakan sudut pandang pribadi dalam memberikan penilaian, kesederhanaan inilah yang menjadi daya tarik tersendiri dari film 12 Angry Men.

7. The Lord of the Rings: The Return of the King (2003)

7. The Lord of the Rings The Return of the King (2003)

Rekomendasi produksi film terbaik berdasarkan rating IMDb adalah The Lord of The Ring: The Return of The King yang ditayangkan secara perdana tahun 2003, secara keseluruhan, The Lord of The Ring sekuel ketiga ini mendapatkan rating 8,9/10, diarahkan oleh sutradara Peter Jackson.

Film berdurasi 201 menit ini berhasil membawa pulang 11 piala penghargaan Oscar, The Lord of The Ring: The Return of The King melanjutkan kisah Frodo Baggins yang berjuang menghancurkan cincin berkekuatan magis di Gunung Mordor agar dunia selamat dari kekuasaan sang raja kegelapan, Sauron.

Itulah 7 produksi film terbaik versi IMDb, film mana saja nih yang sudah pernah kamu tonton? kalo belum kamu tonton, jangan lupa ajak keluarga, teman atau pasanganmu untuk menontonya, Terima Kasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *